Segera Hadir!!! Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK.


 Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK


                         


Berdasarkan info dari akun resmi kemendikbud, diketahui bahwa pemerintah akan membuka rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Kuota yang dibutuhkan mencapai 1 juta seluruh Indonesia. Untuk mempersiapkan guru dalam menghadapi tes PPPK, kemdikbud akan mempersiapkan program guru belajar seri belajar mandiri calon pendaftar guru PPPK.

Program belajar dirancang sebagai solusi untuk meningkatkan kompetensi pedagogik dan profesionalisme guru dengan menyediakan fasilitas untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan serta latihan soal-soal sebagai bekal dalam mengikuti seleksi guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Guru bisa belajar secara mandiri dan bisa menyesuaikan dengan waktu luangnya. 

Menurut saya, program guru belajar Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK tidak jauh berbeda dengan seri guru belajar seri belajar masa pendemi covid 19 dan juga seri belajar AKM, jadi tidak perlu terlalu khawatir. 

Agar bisa mengikuti program guru belajar Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK, guru terlebih dahulu harus mempunyai akun SIMPKB, karena seri belajar ini hanya bisa diakses melalui akun SIMPKB. Bagi guru yang belum daftar SIMPKB, maka segera daftar dan aktifkan akunnya. Bagi guru yang ingin mendaftar PPPK, diharapkan selalu memantau akun SIMPKB atau bisa juga diakses melalui portal resmi guru belajar

Salam sejahtera buat seluruh rekan guru yang lagi berjuang!
Be strong💪💪

Assalamualaikum wr.wb.




Penulis:

Fittriyanti, M.Pd
Guru SDN 9 Jangka



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Segera Hadir!!! Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK."

Post a Comment